-->
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Brosur Yang Baik Untuk Promosi



Cara Membuat Brosur Yang Baik Untuk Promosi
Cara Membuat Brosur Yang Baik Untuk Promosi


Cara Membuat Brosur Yang Baik Untuk Promosi, Cara Membuat Brosur sekarang ini sudah banyak dijumpai mengenai tips dan triknya agar brosur yang kalian buat memiliki daya tarik tersendiri serta layak untuk dijadikan media promosi.


Hampir semua pelaku usaha sudah mengetahui bahwa brosur merupakan media promosi yang cukup efektif, karena harganya yang relatife murah dan dapat dicetak dalam jumlah yang banyak. Akan tetapi kebanyakan para pembuat brosur hanya terfokus pada teks, gambar, dan unsur desainya, padahal jika informasi yang anda berikan tidak menarik, maka kesempatan promosi yang anda lakukan tidak berjalan secara efektif karena anda sejatinya telah kehilangan perhatian pembaca.

 

Membuat iklan merupakan teknik pemasaran yang paling efektif dan banyak diminati saat ini, untuk anda yang membuka usaha kecil maupun skala menengah mempromosikan produk dan jasa lewat brosur mungkin suatu langkah tepat yang perlu anda lakukan, karena selain banyak diminati juga biaya yang dikeluarkan tidak terlalu besar, apalagi sudah banyak jasa online printing yang akan memudahkan kalian untuk mencetak brosur dalam jumlah yang banyak dan cepat.

 Baca Juga : Bagaimana membuat pamflet yang elegan

Melihat peranan yang besar dari brosur sebagai  media promosi barang dan jasa, maka dari itu agar dapat menarik perhatian konsumen, selebaran yang kalian buat harus menarik dan kreatif. Saat ini sudah banyak tools untuk mempermudah kalian dalam membuat desain brosur.

 

Bahkan cara membuat brosur di hp sudah dapat dilakukan saat ini, yang sebelumnya hanya bisa dilakukan lewat pc atau laptop, namun dalam membuat promosi lewat selebaran ini anda perlu mempertimbangkan cara agar orang lain tertarik untuk membaca, membeli, dan memakai produk yang ditawarkan, maka dari itu dalam pembuatan brosur ini tidak boleh asal-asalan, karena banyak orang ketika diberi selembaran ini mereka langsung membuangnya dan hal itu merupakan investasi sia-sia buat anda sebagai pelaku usaha

 

Olehnya itu tidak jarang para pelaku usaha berani membayar mahal para desain grafis hanya untuk membuat brosur menarik dan memiliki daya Tarik bagi calon konsumen, berikut penulis akan memberikan kepada kalian mengenai Cara Membuat Brosur Yang Baik Untuk Promosi.

Baca Juga : Tips membuat poster secara digital dan konvensional

Cara Membuat Brosur untuk promosi produk.

1. Headline

Headline atau judul merupakan salah satu aspek penting, karena judul yang tidak menarik akan mempengaruhi isi dari selebaran promosi yang kalian buat, buatlah judul yang memancing seseorang untuk lebih tertarik kepada brosur anda seperti “Peluang Reseller dengan penghasilan ratusan Juta”, atau “sandal Anti Maling”. Kalian bisa membuat headline dengan perpaduan kata yang memungkinkan orang bisa tertarik dengan produk yang anda tawarkan.

 

2. Benefit

Benefit ini berisi tentang apa yang anda tawarkan kepada calon konsumen terkait produk yang dipromosikan, pada bagian ini anda dituntut untuk menjual atau memberikan penawaran terkait apa kelebihan, serta keuntungan jika memiliki produk saudara.

 

 3. Foto

Dalam selembaran yang kalian buat jangan lupa untuk memasukkan foto, hal ini bertujuan untuk memberikan testimoni terkait produk saudara yang ingin ditawarkan kepada calon konsumen, dan testimoni yang baik dapat mempengaruhi minat seseorang untuk memiliki atau tidak produk yang anda tawarkan.

 Baca Juga : 8 Langkah Bagaimana Membuat Desain Flyer Keren

4.  CTL

Masukkan kontak,website, atau informasi yang bisa diakses oleh calon konsumen di dalam brosur yang kalian buat, jika memiliki akun media sosial  masukkan juga, karena sebagian besar masyarakat sekarang ini pengguna dan aktif di media sosial.

 

 5. Buat pesan kecil

Banyak orang setelah diberikan brosur penawaran produk, mereka akan secara langsung akan membuang selembaran anda tanpa  melihat dan membaca secara detail isi dari  penawaran yang terdapat pada brosur, maka dari itu anda bisa siasati dengan memasukkan pesan kecil seperti, “Tukarkan brosur ini dan dapatkan diskon 10 %”, kalian bisa memilih kata-kata menarik sesuai dengan produk yang dipromosikan.

 

6. Buat penawaran menarik

Pada lembaran yang anda buat upayakan memiliki penawaran menarik, karena hal tersebut dapat mempengaruhi minat beli konsumen, seperti kalian bisa memasukkan kata “cashback 20% untuk 30 pembeli pertama” atau beberapa hal terkait diskon produk. Hal seperti ini terkadang disepelekan akan tetapi memiliki dampak yang besar .

 

7. Konsep desain dan kertas yang digunakan

Untuk memaksimalkan promosi produk kalian, buatlah cara yang bisa membuat orang lain tertarik seperti konsep desain menarik dan jenis kertas yang digunakan, banyak pelaku usaha bahkan menyewa jasa desain grafis hanya untuk membuat dan menghasilkan desain brosur yang menarik serta memiliki daya tarik, dan jangan hiraukan jenis kertas yang kalian gunakan kertas dalam mencetak selebaran ini, sebab kertas yang baik akan  mencerminkan diri anda dan menjadi penilaian tersendiri bagi konsumen terkait keseriusan anda dalam mempromosikan sebuah produk.

 Baca Juga : Tips Membuat Id Card Menarik dan Unik

Setelah memperhatikan dan mempelajari  beberapa tips  yang telah admin berikan terkait Cara Membuat Brosur Yang Baik Untuk Promosi, sekarang anda sudah bisa secara mandiri merancang brosur yang anda butuhkan, jika kalian mengalami kesulitan dalam hal desain dan printing, kalian bisa meminta kepada pihak jasa online printing untuk memberikan masukan atau membuatkan konsep desain sekalian dengan mencetak brosur tersebut.

 

Meski anda bukan seorang desainer, tidak salah jika anda mengetahui beberapa tips yang admin berikan, dan bagi kalian yang memiliki penghasilan atau berkecimpung dalam dunia desain tips ini dapat dijadikan sebagai tambahan pengetahuan atau referensi agar kedepanya brosur klien-klien yang kalian buat bisa terlihat maksimal.


Mohon maaf untuk kekurangan dalam penulisan artikel ini, sampai jumpa di postingan berikutnya .

 

Terima kasih,