-->
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Membuat Banner Digital Marketing Agency di Coreldraw


Membuat Banner Digital Marketing Agency

Membuat Banner Digital Marketing Agency di Coreldraw merupakan judul artikel yang akan admin share kepada kalian , mengenai banner digital marketing agency saat ini sudah banyak ditemukan, akan tetapi kalian akan sulit dapatkan di lingkungan sekitar kalian.


Banner digital marketing agency ini pada umumnya tidak dibuat untuk di pasang atau dibentangkan di tempat umum seperti pasar, sekolah , dan tempat keramaian. Akan tetapi banner Banner digital marketing agency kebanyakan dibuat dan posting atau disebarkan melalui media sosial.


Saat ini bisnis digital marketing semakin berkembang untuk sekarang ini, karena hampir semua aspek berbasis digital, hal ini coba dimanfaatkan oleh jasa digital marketing untuk menambah pundi-pundi uang untuk perusahan atau bisnis mereka.


Apalagi dengan adanya kebijakan pemerintah mengenai revolusi industri 4.0, membuat perubahan besar besar untuk segala bidang kehidupan, tanpa terkecuali untuk ranah bisnis. Peluang bisnis serta tren di era digitalisasi ini pun ikut berkembang pesat, oleh karena itu sangat penting untuk para pelaku usaha untuk segera beralih serta memanfaatkan promosi produk secara digital atau sering disebut dengan istilah digital marketing.


Penting untuk diketahui sebelum membuat banner digital agency di coreldraw ini adalah apa itu digital marketing ? , digital marketing merupakan sebuah teknik serta usaha yang dilakukan untuk memasarkan maupun mempromosikan sebuah produk dari suatu brand, dengan tujuan untuk meningkatkan penjualan produk.

Pelajari Juga :

Strategi digital marketing sudah menjangkau banyak perusahaan kecil dan besar, Karena digital marketing ini menurut sebagian orang sangat efektif dalam menjangkau target konsumen, karena teknik promosi yang dilakukan berbasis internet, sehingga dapat menjangkau konsumen lebih cepat dan luas.


Oleh karena admin akan memberikan kepada kalian tutorial dengan menggunakan aplikasi desain grafis jenis coreldraw, untuk membuat desain banner digital marketing agency , dan tentunya dapat kalian jadikan sebagai referensi untuk mempromosikan produk anda di media sosial.

Tahapan Membuat Banner Digital Marketing Agency di Coreldraw

Tahap Pertama

Buka aplikasi coreldraw kalian yang telah terinstall di laptop atau pc, untuk admin sendiri menggunakan coreldraw versi 2018.

Tahap kedua

  • Buat persegi dengan menggunakan menu rectangle tool
  • Persegi yang telah dibuat beri warna kuning
  • Buat objek dengan menu freehand tool, buat seperti pada gambar di bawah ini

Tahap kedua

Tahap Ketiga

  • Beri warna abu-abu untuk objek yang telah kalian buat
  • Powerclip objek tersebut ke dalam persegi

Tahap Ketiga
Tahap Keempat

  • Buat segitiga dengan menggunakan menu polygon tool, kemudian ubah sudutnya menjadi tiga
  • Beri warna dengan warna biru tua
Pelajari Juga :

Tahap Keempat
Tahap Kelima

  • Buat objek baru dengan menggunakan menu rectangle tool
  • Beri warrna biru tua
  • Klik gambar segitiga dan objek baru yang anda buat kemudian pilih weld agar kedua gambar menyatu
  • Powerclip objek tersebut ke dalam persegi seperti pada gambar berikut

Tahap Kelima
Tahap Keenam

  • Buat persegi dengan menu rectangle tools, kemudian klik persegi > klik CTRL + Q untuk merubah persegi menjadi curve
  • Pilih menu shape tool untuk menggeser ujung persegi masuk kedalam
  • Copy dan paste serta posiskan seperti pada gambar berikut

Tahap Keenam

Tahap Ketujuh

  • Copy dan paste objek yang pertama kalian buat dan tempatkan di bagian kiri bawah
  • Beri warna seperti pada gambar berikut, yaitu warna biru tua dan warna kuning
  • Untuk warna kuning lakukan transparancy dengan menu transparency dengan transparan 10 %
  • Melakukan powerclip untuk ketiga objek kedalam persegi
  • Siapkan gambar orang kalian dan tempatkan seperti pada gambar berikut

Tahap Ketujuh
Tahap Kedelapan

Tambahkan teks informasi penting, kontak, alamat website, serta beberapa variasi untuk membuat desain banner kalian terlihat lebih menarik seperti pada gambar dibawah ini.


Membuat Banner Digital Marketing Agency

Demikian tutorial tentang bagaimana Membuat Banner Digital Marketing Agency di Coreldraw, admin berharap postingan ini bisa bermanfaat untuk kalian khususnya bagi pemula yang baru belajar desain grafis menggunakan coreldraw.

Pelajari Juga :
Untuk menambah wawasan kalian terkait desain grafis apakah itu mengenai tutorial coreldraw atau berbagai tips dalam membuat karya desain grafis, kalian bisa melihat, membaca dan mempelajari setiap postingan di blog ini, sekian dari admin sampai jumpa di postingan berikutnya.